Oleh: Ismail Fahmi

Masa kampanye atau rapat akbar sudah dimulai. Bagaimana gaung kampanye di lapangan itu sampai di media sosial?  Kita akan bandingkan "kampanye" kedua kubu 01 dan 02.

SETTING KEYWORD

Bagaimana data percakapan tentang kampanye kedua kubu ini dikumpulkan oleh Drone Emprit? Kita gunakan kata kunci "kampanye", lalu difilter dengan nama masing-masing capres dan cawapres untuk masing-masing kubu.

TREN DI SEMUA KANAL

Dalam periode seminggu terakhir, dari 26 Maret - 1 April 2019, grafik tren di semua kanal memperlihatkan "Kampanye Prabowo" lebih tinggi  dibanding "Kampanye Jokowi".

TREN DI MEDIA ONLINE

Jika tren di semua kanal (didominasi oleh Twitter) "Kampanye Prabowo" lebih tinggi, namun tidak di media online. Di media online, "Kampanye Jokowi" cenderung lebih tinggi trennya dibanding rivalnya.

SHARE OF VOICE KAMPANYE  

Di semua kanal, share of voice "Kampanye Prabowo" lebih tinggi dengan 65% mention, dan "Kampanye Jokowi" hanya 35%.

TIPE INTERAKSI

Bagaimana kampanye itu terbangun? "Kampanye Jokowi" membuat 25k mention baru (32.91%) dan retweet 47K (60.55%). Tingkat interaksi 2.04.

"Kampanye Prabowo" cukup dengan 13k mention baru (8.41%) namun retweet tinggi 139k (89.5%). Tingkat interaksi 10.89.

ACTIVE USERS

Tingginya tingkat interaksi "Kampanye Prabowo" memperlihatkan tingginya militansi pendukung dalam mengamplifikasi twit dari influencer mereka. Tak perlu banyak mention baru.  Itu juga didukung dari jumlah user aktif kampanye Prabowo 33k akun, Jokowi hanya 23k akun.

TOP INFLUENCER

Berikut top influencers dari kedua kampanye. Ternyata influencer 02 ada di "Kampanye Jokowi" (marierteman dan geloraco). "Kampanye PRabowo" top 5 semua dari influencer 02 sendiri.

PETA SOCIAL NETWORK KAMPANYE

Peta SNA menampilkan dua clusters besar, dimana cluster 02 tampak lebih besar dan padat dibanding cluster 01. Ini sejalan dengan jumlah user aktif 02 yang lebih banyak dibanding 01 dalam kampanye di medsos ini.

TOP MEME KAMPANYE JOKOWI  

Bagaimana suasana kampanye Jokowi di Twitter? Tampak foto-foto saat Jokowi kampanye di lapangan yang di-share. Juga ada meme dari kubu 02 yang turut mempengaruhi sentimen.

TOP MEME KAMPANYE PRABOWO

Banyak foto yang memperlihatkan besarnya massa saat Prabowo kampanye di lapangan, atau di atas mobil.

TOP HASHTAGS KAMPANYE JOKOWI

Berikut daftar top tagar terkait percakapan kampanye Jokowi.

TOP HASHTAGS KAMPANYE PRABOWO

Berikut daftar top tagar terkait percakapan kampanye Prabowo.

CLOSING

Demikian analisis Drone Emprit. Silahkan dimanfaatkan  oleh kedua kubu, untuk membuat kampanye yang meriah, menyatukan dan menyenangkan bagi rakyat.